Jenis-Jenis Icon

07.04 |



 Icon adalah sebuah lambang atau symbol. Dalam terminology multimedia, setiap representasi dalm bentuk gambar dimana pemakai dapat meng-klik disebut Icon. Dalam teori mengenai lambang-lambang, icon adalah sebuah gambar yang mudah dipahami dan dikenali. Icon tidak bersifat simbolik tetapi icon bersifat nyata dan mudah dikenali tanpa perlu penjelasan.

A. PICONS 

PICONS adalah singkatan dari Personal ICONS  yaitu "ikon pribadi". Berbentuk kecil, gambar terbatas dan digunakan untuk mewakili pengguna dan domain di internet, disusun dalam database sehingga gambar yang sesuai untuk alamat e-mail yang diberikan dapat ditemukan. Selain pengguna dan domain, ada picons database untuk newsgroupUsenet dan prakiraan cuaca. Para picons berada dalam format XBM monokrom atau XPM warna dan format GIF.

Database ini telah disusun dengan harapan membantu membuat dunia maya menjadi tempat yang lebih kepribadian.Dengan Picons, perangkat lunak dan layanan dapat dikembangkan untuk mengidentifikasi orang-orang di internetdengan wajah (atau, setidaknya, dengan logo lembaga) bukan oleh alamat e-mail yang samar. Database piconssendiri, tentu saja hanya langkah pertama menuju tujuan ini.

Database picons telah dibangun dari pengiriman ratusan kontributor di net, dan, dengan demikian, akurasi danketepatan belum diverifikasi secara luas. Kontribusi dan koreksi dipersilahkan dan didorong untuk dilakukan.

Database picons yang saat ini tersedia adalah:

     -Domain, logo untuk domain Internet
     -Misc, picons untuk akun umum
     -News, ikon untuk Usenet newsgroup
     -Unknown standar picons, karena sangat tinggi tingkat domain Internet
     -USENIX, wajah gambar peserta konferensi Usenix
     -Users, picons piutang individu (sering gambar wajah)
     -Weather, ikon untuk menampilkan ramalan cuaca
Database picons sebelumnya telah disebut sebagai koleksi "wajah" atau database, karena mereka awalnya disusununtuk digunakan dengan perangkat lunak "wajah". Karena mereka sekarang digunakan untuk lebih dari ini danmencakup lebih dari gambar wajah yang sebenarnya, mereka disebut sebagai database picons untuk membuat perbedaan dan untuk menghindari overloading "wajah" panjang/distorsi.





Keunggulan picons
-Hemat kapasitas
-Lebih praktis
-Tidak membuat beban pada kinerja komputer



B. MICONS
Merupakan kepanjangan dari “Moving Icon” atau icons yang berbentuk animasi. Ini digunakan untuk merepresentasikan aspek dinamika dari aplikasi. Seringkali untuk memberikan umpan balik dari sebuah operasi. Sebagai contoh pergerakan yang terlihat pada icon Netscape (ujung kiri atas dari layar Netscape) ketika sebuah document sedang diload. Mereka kadang-kadang dapat menambah tampilan menarik untuk sebuah antar muka, tapi mereka juga dapat menambah intuisi pemakai, yang dapat mengagalkan tujuannya. Tetapi masih tidak ada bukti kalau ada icon yang lebih efektif dan statis dalam mengkomunikasikan pesan-pesan mereka.






Keunggulan micons
-icons menjadi terlihat menyenangkan
-seperti melihat video dengan kapasitas kecil
 

Read More

Platform Game

06.54 |



Platform Game :

Dalam ilmu komputer, platform atau serambi merupakan kombinasi antara sebuah arsitektur perangkat keras dengan sebuah kerangka kerja perangkat lunak (termasuk kerangka kerja aplikasi). Kombinasi tersebut memungkikan sebuah perangkat lunak, khusus perangkat lunak aplikasi, dapat berjalan. Platform yang umum sudah menyertakan arsitektur, sistem operasi, bahasa pemrograman dan antarmuka yang terkait (pustaka sistem runtime atau antarmuka pengguna grafis) untuk komputer.

Platform adalah unsur yang penting dalam pengembangan perangkat lunak. Platform mungkin dapat didefinisikan secara sederhana sebagai tempat untuk menjalankan perangkat lunak. Penyelenggara platform menyediakan pengembang perangkat lunak dengan kesepakatan serangkaian kode logika yang akan berjalan secara konsisten sepanjang platform ini berjalan di atas platform yang lainnya. Kode logika ini mencakup bytecode, kode sumber, dan kode mesin. Dengan demikian, pelaksanaan program tidak dibatasi oleh jenis sistem operasi yang tersedia. Platform telah menggantikan sebagian besar bahasa mesin independen.


 ~ Platform game (Genre)

Platform game, juga biasa disebut platformer, adalah game yang dalam gameplay nya melibatkan perjalanan antar platform dengan cara meloncat (biasanya juga berayun dan memantul). Genre ini biasanya dihubungkan dengan tokoh-okoh kartun seperti sonic the hedgehog, Mario, dan rayman, walaupun mungki mempunyai tema yang lainnya. Elemen-elemen tradisional dari game ini termasuk berlari, lompat, dan memanjat tangga atau pijakan. Genre ini seringkali meminjam elemen dari genre lain seperti fighting atau perkelahian dan shooting atau tembak-menembak.

Platform Game (Console)

Platform game merupakan tempat dimana game yang akan dikembangkan untuk dijalankan. pada umumnya jenis-jenis platform adalah sebagai berikut :


1. DOS
Platform DOS ini berbasis text mode(hitam putih dan menggunakan ketikan) , dan masa keemasan platform ini sudah selesai. Namun kini sudah tidak dikembangkan lagi karena perpindahan sistem operasi yang beralih ke windows atau konsol yang lain. Akan tetapi masih banyak resource di internet yang masih menyediakan pembahasan dan programming dengan DOS. 




2. Windows
Saat ini game yang berjalan di platform ini sangat mendominasi di pasaran.Tools dan software untuk membuat game sangat banyak tersedia di platform windows. Oleh karena itu, dengan memanfaatkan kemampuan windows untuk tampilan yang menarik dengan kemampuan DirectX yang disediakan Microsoft, menjadikan para pengembang game umumnya di platform ini. .
 





3. Linux

Kemudahan dari penggunaan platform ini adalah tersedianya berbagai aplikasi yang gratis, sehingga walaupun komunitasnya sedikit, namun bisa membuat berbagai game yang tidak kalah dari platform windows. akan tetapi, masih sedikit game yang dibuat oleh patform ini.

4. Macintos

Mac atau macintos merupakan sistem operasi yang dikeluarkan Apple yang stabil dan fitur yang sangat baik. Dari awal macintos tidak terlalu banyak bersinggungan dengan dunia game, walaupun salah satu kelebihan platform ini adalah fitur grafik dan suara yang sangat baik dibandingkan windows.


5. Console 
Pesaing platform windows adalah mesin konsol, seperti Playstation dan Xbox pada masa kini. Pemrograman di mesin konsol hampir sama dengan platform windows, namun terdapat tingkat kesulitan dalam mengembangkan game di platform ini. Secara individu, peralatan dan lisensi yang ada pada studio pengembang harganya sangat mahal karena demi menjaga mutu dan hak ciptanya.

6. Mobile
Mulai banyak mobile game yang akan dibuat dan dirancang khusus di platform ini. Bahkan sudah menjadi pesaing untuk beberapa jenis game seperti game online. Walaupun tidak sehebat game komputer atau konsol, tetapi dengan kemudahan dan jumlah peralatan yang banyak digunakan untuk alat komunikasi akan membuat platform ini menjadi pilihan sebagian pengembang. Umumnya menggunakan bahasa pemrograman java. 




Read More